Striker anyar Chelsea, Juan Mata, melakukan debutnya dengan sempurna. Menghadapi Norwich City di Stamford Bridge, Sabtu (27/8), striker asal Spanyol itu menyempurnakan debutnya dengan sebuah gol di masa injury time yang melengkapi kemenangan The Blues menjadi 3-1.
Menjamu tim promosi, Norwich City, di Stamford Bridge, Chelsea langsung menggebrak dan unggul pada menit keenam melalui tendangan jarak jauh yang dilepaskan oleh Jose Bosingwa. Namun, kurang rapinya permainan The Blues membuat babak pertama hanya berakhir 1-0.
Kurang baiknya permainan pasukan Andre Villas-Boas harus dibayar mahal. Berawal dari salah antisipasi bola yang dilakukan Branislav Ivanovic dan kiper Chelsea, Henrique Hilario, pada menit ke-63 gawang Chelsea harus kebobolan oleh kapten Norwich City, Grant Holt. Gol kapten the Canaries itu membuat semua pendukung Norwich yang hadir di Stamford Bridge berteriak gembira.
Pada 10 menit sebelum pertandingan berakhir, sebuah ganjalan yang dilakukan kiper Norwich, John Ruddy, kepada Ramires berakhir fatal. Ruddy diganjar kartu merah dan Chelsea mendapatkan hadiah penalti. Frank Lampard berhasil memaksimalkan peluang dari titik putih dan menjebol gawang Norwich yang dikawal kiper cadangan, Declan Rudd, yang masuk menggantikan Chris Martin. Kedudukan pun berubah 2-1.
Pertandingan yang sempat delay karena cedera yang dialami Didier Drogba pada menit ke-64 membuat injury time babak kedua menjadi 11 menit.
Masa injury time yang panjang ini menjadi sebuah berkah bagi striker baru Chelsea, Juan Mata, yang baru merasakan debutnya pada pertandingan ini setelah menggantikan Florent Malouda pada menit ke-68. Debut Mata sempurna setelah kurang dari satu menit sebelum injury time berakhir striker asal Spanyol itu sukses melengkapi kemenangan Chelsea menjadi 3-1 melalui gol yang diciptakannya.
Dengan kemenangan ini, untuk sementara Chelsea bertengger di posisi puncak klasemen dengan tujuh poin, persis di atas Wolves yang juga mengumpulkan poin serupa. Chelsea berada di puncak klasemen dengan unggul produktivitas gol.
****
Susunan pemain:
Chelsea: Henrique Hilario, John Terry, Branislav Ivanovic, John Mikel Obi, Ashley Cole, José Bosingwa, Florent Malouda (Juan Mata, 68'), Frank Lampard, Ramires, Didier Drogba (Nicolas Anelka, 71'), Fernando Torres (Romelu Lukaku, 83').
Cadangan: Paulo Ferreira, Ross Turnbull, Alex, Joshua.
Norwich City: John Ruddy, Leon Barnett, Zak Whitbread (Anthony Pilkington, 30'), Ritchie De Laet, Kyle Naughton, Wesley Hoolahan (Steve Morison, 61'), Bradley Johnson, Marc Tierney, Andrew Crofts, Grant Holt, Chris Martin (Decland Rudd, 81').
Cadangan: David Fox, Russell Martin, Elliott Bennett, Simeon Jackson.
Hasil Premier League, Sabtu (27/8):
Aston Villa 0 - 0 Wolverhampton Wanderers
Wigan Athletic 2 - 0 Queens Park Rangers
Blackburn Rovers 0 - 1 Everton
Chelsea 3 - 1 Norwich City
Swansea City 0 - 0 Sunderland
Liverpool v Bolton Wanderers
No comments:
Post a Comment